TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 55:7

Konteks
55:7 Baiklah orang fasik meninggalkan k  jalannya, dan orang jahat meninggalkan rancangannya; l  baiklah ia kembali m  kepada TUHAN, maka Dia akan mengasihaninya, n  dan kepada Allah kita, sebab Ia memberi pengampunan o  dengan limpahnya.

Yeremia 42:19-22

Konteks
42:19 TUHAN telah berfirman kepadamu, hai sisa f  Yehuda: Janganlah pergi ke Mesir! g  Camkanlah sungguh-sungguh, bahwa aku memperingatkan kamu pada hari ini! 42:20 Kamu telah menipu dirimu dan membahayakan nyawamu, ketika kamu mengutus aku kepada TUHAN, Allahmu, dengan berkata: Berdoalah untuk kami kepada TUHAN, Allah kita, dan beritahukanlah dengan tepat kepada kami apa yang difirmankan TUHAN, Allah kita, supaya kami melakukannya! h  42:21 Tetapi, sekalipun aku memberitahukannya kepadamu pada hari ini, kamu tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, yaitu tidak menuruti segala sesuatu yang disuruh-Nya kusampaikan kepadamu. i  42:22 Oleh sebab itu, camkanlah sungguh-sungguh, bahwa kamu akan mati karena pedang, kelaparan j  dan penyakit sampar k  di tempat yang kamu rindukan untuk tinggal l  sebagai orang asing di sana."

Yehezkiel 14:1-6

Konteks
Hukuman terhadap penyembah berhala-berhala
14:1 Sesudah itu datanglah kepadaku beberapa orang dari tua-tua Israel dan duduk di hadapanku. y  14:2 Maka datanglah firman TUHAN kepadaku: 14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 1  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b  14:4 Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi--Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia oleh karena berhala-berhalanya yang banyak itu, 14:5 supaya Aku memikat hati kaum Israel, yang seluruhnya sudah menyimpang c  dari pada-Ku dengan mengikuti segala berhala-berhala d  mereka. 14:6 Oleh karena itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Bertobatlah e  dan berpalinglah dari berhala-berhalamu dan palingkanlah mukamu dari segala perbuatan-perbuatanmu f  yang keji.

Yehezkiel 18:30-32

Konteks
18:30 Oleh karena itu Aku akan menghukum kamu masing-masing menurut tindakannya, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bertobatlah f  dan berpalinglah dari segala durhakamu, supaya itu jangan bagimu menjadi batu sandungan, yang menjatuhkan g  kamu ke dalam kesalahan. 18:31 Buangkanlah h  dari padamu segala durhaka yang kamu buat terhadap Aku dan perbaharuilah hatimu i  dan rohmu! Mengapakah j  kamu akan mati, hai kaum Israel? k  18:32 Sebab Aku tidak berkenan kepada kematian seseorang yang harus ditanggungnya, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Oleh sebab itu, bertobatlah, l  supaya kamu hidup! m "

Kisah Para Rasul 2:37-38

Konteks
2:37 Ketika mereka mendengar hal itu hati mereka sangat terharu, lalu mereka bertanya kepada Petrus dan rasul-rasul yang lain: "Apakah yang harus kami perbuat, p  saudara-saudara?" 2:38 Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis 2  q  dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, r  maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus. s 

Kisah Para Rasul 17:19-20

Konteks
17:19 Lalu mereka membawanya menghadap sidang Areopagus g  dan mengatakan: "Bolehkah kami tahu ajaran baru h  mana yang kauajarkan ini? 17:20 Sebab engkau memperdengarkan kepada kami perkara-perkara yang aneh. Karena itu kami ingin tahu, apakah artinya semua itu."

Kisah Para Rasul 17:30-32

Konteks
17:30 Dengan tidak memandang lagi u  zaman kebodohan, v  maka sekarang Allah memberitakan kepada manusia, bahwa di mana-mana semua mereka harus bertobat 3 . w  17:31 Karena Ia telah menetapkan suatu hari, pada waktu mana Ia dengan adil x  akan menghakimi y  dunia 4  oleh seorang yang telah ditentukan-Nya, z  sesudah Ia memberikan kepada semua orang suatu bukti tentang hal itu dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati. a " 17:32 Ketika mereka mendengar tentang kebangkitan orang mati, b  maka ada yang mengejek, dan yang lain berkata: "Lain kali saja kami mendengar engkau berbicara tentang hal itu."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:3]  1 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[2:38]  2 Full Life : BERTOBATLAH DAN ... MEMBERI DIRIMU DIBAPTIS.

Nas : Kis 2:38

Pertobatan, pengampunan dosa, dan baptisan merupakan syarat-syarat mula-mula untuk menerima karunia Roh Kudus. Akan tetapi, tuntutan Petrus bahwa para pendengarnya harus dibaptiskan dahulu di dalam air sebelum menerima janji Roh Kudus (bd. Kis 1:4,8) jangan dipandang sebagai syarat mutlak untuk kepenuhan Roh, demikian pula baptisan dalam Roh bukan akibat langsung dari baptisan dalam air.

  1. 1) Dalam situasi ini, Petrus menuntut baptisan air sebelum menerima janji itu karena dalam pemikiran para pendengar Yahudi, upacara baptisan dianggap sebagai termasuk dalam keputusan pertobatan. Akan tetapi, baptisan air tidak mendahului baptisan Roh dalam peristiwa yang dicatat dalam Kis 9:17-18 (rasul Paulus) dan Kis 10:44-48 (keluarga Kornelius).
  2. 2) Setiap orang percaya setelah bertobat karena dosanya dan dengan iman menerima Yesus Kristus, harus "menerima" (bd. Gal 3:14) secara pribadi baptisan Roh Kudus. Di dalam kitab Kisah Para Rasul karunia Roh Kudus jelas didambakan, dicari, dan diterima untuk diri sendiri (Kis 1:4,14; 4:31; 8:14-17; 19:2-6); satu-satunya perkecualian diterima PB mungkin terdapat dalam kasus Kornelius (Kis 10:44-48). Oleh karena itu, baptisan dalam Roh jangan dianggap sebagai karunia yang diberikan secara otomatis kepada seseorang yang percaya kepada Kristus.

[17:30]  3 Full Life : SEMUA MEREKA HARUS BERTOBAT.

Nas : Kis 17:30

Di masa lampau, sebelum pengenalan sempurna akan Allah datang melalui Yesus Kristus, Allah banyak mengabaikan dosa dan kebodohan manusia tentang diri-Nya (bd. Rom 3:25). Kini karena telah datang penyataan yang penuh dan sempurna dengan penampakan Kristus, semua orang disuruh bertobat dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat. Kini tidak ada perkecualian, karena Allah tidak akan mengabaikan dosa siapapun. Semua orang harus berbalik dari dosa atau dihukum. Pertobatan, dengan kata lain, sangat penting bagi keselamatan

(lihat cat. --> Mat 3:2).

[atau ref. Mat 3:2]

[17:31]  4 Full Life : DENGAN ADIL AKAN MENGHAKIMI DUNIA.

Nas : Kis 17:31

Untuk mengetahui petunjuk lainnya tentang ajaran Paulus mengenai hari penghakiman lih. Rom 2:5,16; 1Kor 1:8; Fili 1:6,10; 1Tes 5:2,4; 2Tes 1:7-10; 2:2.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA